PERAN PERHIMPUNAN REMAJA MASJID AT-TAQWA (PERMATA) DALAM MENINGKATKAN AKHLAKUL KARIMAH MASYARAKAT KAMPUNG CIAMPEA ILIR DESA TEGALWARU KECAMATAN CIAMPEA KABUPATEN BOGOR

Authors

  • Nevihwa Nevihwa Alumni Prodi PAI STAI Al Hidayah Bogor, Indonesia
  • Rahendra Maya Dosen Tetap Prodi PAI STAI Al Hidayah Bogor, Indonesia
  • Moch Yasyakur Dosen Tetap Prodi PAI STAI Al Hidayah Bogor, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.30868/ppai.v1i1.293

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan ketertarikan untuk mengetahui Peran Perhimpunan Remaja Masjid At-Taqwa (PERMATA) Kampung Ciampea Ilir Desa Tegalwaru Kecamatan Ciampea Kabupaten Bogor dalam pendidikan akhlakul karimah. Setelah diketahui bahwa kampung Ciampea Ilir kini mengalami perubahan menjadi kampung Islami dengan banyaknya tantangan pada dunia remaja dan akhlak masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran Perhimpunan Remaja Masjid At-Taqwa (PERMATA) Kampung Ciampea Hillir, program-program PERMATA untuk meningkatkan akhlakul karimah masyarakat kampung Ciampea Ilir, serta faktor pendukung dan penghambat pendidikan akhlak oleh PERMATA. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, pendekatan yang digunakan adalah pendekatan psikologis. Penelitian ini mengambil latar Masjid At-Taqwa Kampung Ciampea Ilir. Pengumpulan data dilakukan dengan pengamatan, wawancara mendalam, dari observasi serta dokumentasi sebagai penguat. Data yang akan terkumpul dari penelitian ini dianalisis menggunakan analisis deskriptif-interpretasi kualitatif. Analisis data dilakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil dikumpulkan, dan dari makna itulah dapat ditarik kesimpulan. Penelitian ini meliputi: 1. Peran Perhimpunan Remaja Masjid At-Taqwa (PERMATA) dalam meningkatkan akhlakul karimah masyarakat kampung Ciampea Ilir; 2. Program PERMATA; 3. Faktor pendukung pendidikan akhlakul karimah oleh PERMATA, dan 4. Faktor penghambat pendidikan akhlakul karimah oleh PERMATA.

 

Keywords: Masjid At-Taqwa, peran remaja masjid, pendidikan akhlak.

References

Al-Faruq, Asadullah. (2010). Panduan Lengkap Mengelola dan Memakmurkan Masjid. Solo: Pustaka Arafah.

Ath-Thuri, Hannan Athiyah. (2015). Mendidik Anak Perempuan di Masa Remaja. Jakarta: Amzah.

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. (2009). Kamus Besar Bahasa

Indonesia. Pusat Bahasa. Jakarta: Balai Pustaka.

Siswanto. (2008). Panduan Praktis Organisasi Remaja Masjid. Jakarta: Pustaka Al-Kautsar.

Majid, Abdul dan Andiyani, Dian. (2012). Pendidikan Karakter Perspektif Islam. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Yani, Ahmad. (2009). Panduan Memakmurkan Masjid. Jakarta: Al-Qalam.

Al-‘Adawy, Musthafa. (2008). Fikih Akhlak. Jakarta. Qisthi Press.

Mz, Syamsul Rizal. (2018). Akhlak Islami Perspektif Ulama Salaf. Edukasi

Islami: Jurnal Pendidikan Islam. Vol. 07 (1). 67-99.

Hamka. (2017). Akhlaqul Karimah. Jakarta: Gema Insani.

Maya, R. (2017). Esensi Guru dalam Visi-Misi Pendidikan Karakter. Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam, 2(03).

Ummu Ihsan dan Abu Ihsan al-Atsari. (2014). Aktualisasi Akhlak Muslim. Jakarta:

Pustaka Imam Asy-Syafi’i.

Putra, Nusa. (2012). Metode Penelitian Kualitatif Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers

Downloads

Published

2018-10-02

How to Cite

Nevihwa, N., Maya, R., & Yasyakur, M. (2018). PERAN PERHIMPUNAN REMAJA MASJID AT-TAQWA (PERMATA) DALAM MENINGKATKAN AKHLAKUL KARIMAH MASYARAKAT KAMPUNG CIAMPEA ILIR DESA TEGALWARU KECAMATAN CIAMPEA KABUPATEN BOGOR. Prosa PAI : Prosiding Al Hidayah Pendidikan Agama Islam, 1(1), 19–27. https://doi.org/10.30868/ppai.v1i1.293

Issue

Section

Articles

Citation Check

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 4 5