PENGARUH PENDEKATAN PEMBELAJARAN INDIVIDUAL TERHADAP CAPAIAN TARGET HAFALAN ALQURAN (Studi Kasus di Kelas VIII A SMP Tahfidz Ar-Rasyid Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor)
DOI:
https://doi.org/10.30868/ppai.v1i1B.328Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan pembelajaran individual terhadap capaian target hafalan Alquran pada siswa Kelas VIII A SMP Tahfidz Ar-Rasyid kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Tahfidz Ar-Rasyid, pada bulan April-Juli 2018. Dalam penelitian ini penulis menggunakan sempling jenuh yang artinya semua anggota populasi digunakan sebagai sampel karena jumlah populasi relatif kecil, kurang dari 30 orang maka untuk menentukan jumlah sampel, penulis mengambil 100% dari jumlah populasi yaitu 21 siswa pada kelas VIII A di SMP Tahfidz Ar-Rasyid Kecamatan Cibinong kabupaten Bogor. Data tentang Pendekatan Pembelajaran Individual terhadap Capaian Target Hafalan Alquran diperoleh berdasarkan angket yang diisi oleh siswa dan penilaian akhir semester. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif. Metode kuantitatif ini dipakai untuk mengetahui sejauh mana pengaruh Pendekatan Pembelajaran Individual terhadap Capaian target hafalan Alquran pada siswa kelas VIII A SMP Tahfidz Ar-Rasyid. Pengelolaan data dilakukan dengan analisis korelasi product moment dengan taraf 5%. Dapat disimpulkan: 1) Bahwa Pendekatan Pembelajaran Individual memiliki pengaruh terhadap Capaian Target Hafalan Alquran, hal ini ditunjukan oleh koefisian korelasi yaitu rxy = r table (5% = 0,433) r hitung = 0,606. 2) Pengaruh positif dan signifikan antara Pendekatan Pembelajaran Individual dengan Capaian Target Hafalan Alquran. Dengan demikian dapat diketahui, Hipotesis Nihil (Ho) ditolak sedangkan Hipotesis Alternatif (Ha) diterima. Hal ini menunjukan bahwa persepsi siswa kelas VIII A tentang Pendekatan Pembelajaran Individual terhadap Capaian Target Hafalan Alquran mempunyai peranan penting dalam meningkatkan Capaian Target Hafalan Alquran di SMP Tahfidz Ar-Rasyid.References
Aqib, Z. dan Murtadlo, A. (2016). Kumpulan Metode Pembelajaran Kreatif dan Inovativ. Bandung: Sarana Tutorial Nurani Sejahtera.
Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Sistem. Jakarta: Rineka Cipta.
Dimyati dan Mudjiono. (2015). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Habibah, U. (2015). 20 Hari Hafal 1 Juz. Yogyakarta: Diva Press.
Hidayatullah. (2016). Jalan Panjang Menghafal Alquran 30 Juz. Jakarta: Pustaka Ikadi.
Islam, T. (2009). Cara Mudah Menghafal Alquran. Jakarta: Gema Insani.
Koswara, A.E. (2009). Metode Efektif Menghapal Alquran. Jakarta: CV Tri Daya Inti.
Kurnia, R.Et. al. (2017). Kamus Populer Bahasa Indonesia. Jakarta: Bee media Pustaka.
Maya, A. A. R. (2017). PERSPEKTIF AL-QUR ‘AN TENTANG KONSEP AL-TADABBUR. Al-Tadabbur: Jurnal Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir, 1(01).
Priyatna, M. (2017). MANAJEMEN PEMBELAJARAN PROGRAM KULLIYATUL MU’ALLIMIN AL-ISLAMIYAH (KMI) DI PONDOK PESANTREN MODERN AL-IHSAN BALEENDAH BANDUNG. Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam, 6(11), 22.
Ramayulis. (2011). Ilmu Pendidikan Islam. Jakarta: Kalam Mulia.
Soemanto, W. (2012). Psikologi Pendidikan. Bandung: Rineka Cipta.
Sudijono, A. (2008). Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.
Sugiyono. (2009). Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Suharso & Retnoningsih, A. (2016). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Widya Karya: Semarang.
Surasman, O. (2016). Pendidikan Karakter Dalam Prespektif Alquran (Bercermin Pada Nabi Ibrohim A.S). Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam. 5(10).
Wahidin, U. (2018). IMPLEMENTASI LITERASI MEDIA DALAM PROSES PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI. Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam, 7(02), 229-244.
Yusuf, K.M. (2009). Studi Alquran. Jakarta: Amzah.